Pada pembahasan ini saya akan membahas tentang Cara Membuat Bootable Dengan Aplikasi UltraISO untuk windows 7 / windows 8 / windows 10. Salah satu alternatif yang paling gampang dan simple menurut saya untuk install windows yaitu menggunakan Flashdisk, cara ini sangat berguna untuk proses penginstallan yang lebih cepat dan mengurangi resiko error pada saat proses instal. Yang perlu dilakukan untuk menginstall menggunakan flasdisk adalah harus membuat bootable Flashdisk, dalam pembuatan Bootable Flashdisk bisa dilakukan dengan menggunakan software Ultra ISO.

Yang di butuhkan :
1. Software Ultra ISO, silahkan download di SINI
2. Source Installer Windows 7. Sebaiknya sudah dalam bentuk .ISO.
3. USB Flashdisk (UFD) minimal 4GB. Tergantung dari ukuran File Windows "Jika ukuran file windows 3.5 kebawah bisa menggunakan UFD 4GB, tapi jika lebih dari itu harus menggunakan UFD 8GB.

Berikut adalah langkah-langkah membuat Bootable Flashdisk dengan Ultra Iso.
1. Buka file windows dengan aplikasi Ultra Iso.
2. Pilih Bootable => Write Disk Image
3. Pastikan Flashdisk terbaca pada Disk Drive. Untuk melanjutkan klik WRITE =>YES

4. Tunggu hingga proses selesai (Note Flasdisk akan otomatis terformat, jadi jika ada file penting dalam UFD, silahkan d backup terlebih dahulu.